Install Wammu di Ubuntu 14.04 LTS

Benar, saya masih menggunakan 14.04 LTS, pertimbangannya adalah karena Long Term Support. Agak malas beralih ke non- LTS karena harus tiap 6 bulan install baru.

Kali ini saya ingin menginstall Wammu, mobile phone manager versi GUI dari Gammu.

wammu

Wammu.

Aplikasi ini saya butuhkan karena sering kalah ketika ada kuis Siapa Cepat Dia Dapat pulsa :mrgreen:. Kebanyakan produsen USB modem tidak menyertakan aplikasi SIM manager untuk Linux sehingga tidak bisa untuk kirim SMS atau melihat daftar kontak. Mereka hanya menyediakan aplikasi untuk OS Windows.

Install Wammu
1. Lewat Ubuntu Software Center.
2. Lewat Synaptic.
3. Lewat terminal

sudo apt-get install wammu

Mudah kan?